Intensitas hujan yang terus meninggi menjadi tanda buat masyarakat Indonesia kalau musim hujan sudah tiba. Meski begitu, hujan nggak akan menghentikan kamu buat jalan-jalan dan eksplorasi, bukan? Tetapi ingat untuk berhati-hati, ya!
Soalnya, ketika berkendara di musim hujan terkadang ada saja hal yang sangat tidak terduga. Nah, makanya kamu disarankan untuk jauh lebih berhati-hati, apalagi jalanan yang licin menjadi salah satu hal yang wajib kamu waspadai.
Supaya kamu tetap berhati-hati, yuk simak beberapa tips-tips aman yang wajib kamu terapkan saat kamu mau berkendara di musim hujan!
Berkendara Saat Musim Hujan? Perhatikan 7 Tipsnya!
1. Pastikan Komponen Mobil Prima
Pertama dan paling utama, karena sudah memasuki musim hujan disarankan buat melakukan pengecekan beberapa komponen mobilmu. Yap, karena jalanan yang cenderung licin pastinya membutuhkan kaki-kaki yang kuat, jadi kamu wajib melakukan pengecekan ban dan rem kamu apakah masih prima atau perlu diganti.
Selain ban dan rem, jangan lupa untuk mengecek karet wiper kamu, seberapa optimal kemampuan wiper saat menyapu air hujan. Karena wiper sangat penting untuk menjaga visibilitas kamu di tengah hujan, apalagi kalau udah hujan deras. Jadi, jangan lupa buat mengecek komponen mobilmu terlebih dahulu, ya!
2. Kurangi Kecepatan dan Kurangi Manuver Dadakan
Ketika berkendara di tengah hujan, kamu harus mengurangi kecepatan mobil kamu guna menghindari slip atau hal-hal lain yang menyebabkan kamu kehilangan kendali saat berjalan di kecepatan tertentu, mengingat jalanan yang licin.
Selain kurangi kecepatan, kamu juga harus menghindari manuver dadakan seperti pindah jalur yang tiba-tiba atau melakukan pengereman mendadak, karena kedua hal itu bisa menimbulkan potensi kamu kehilangan kendali mobil dan merugikan pengemudi lain yang ada di belakang kamu.
3. Jaga Jarak Aman dengan Kendaraan Lain
Karena pandangan yang terbatas, kamu wajib menjaga jarak aman antara mobil kamu dengan mobil di depan kamu. Tujuannya, untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan, seperti manuver dadakan yang sering terjadi di jalan tol.
Soalnya, kalau kamu menjaga jarak aman, bisa memberikan kamu waktu reaksi untuk manuver atau menghindari apabila terjadi situasi darurat di depan. Pada dasarnya, jaga jarak adalah kunci keselamatan baik itu hujan atau saat panas terik.
4. Gunakan Lampu Mobil Semestinya
Hujan dengan intensitas tinggi sering menyebabkan berkurangnya visibilitas kamu terhadap sekeliling. Nggak sedikit yang memanfaatkan lampu agar bisa melihat ke depan dengan sedikit lebih jelas.
Kamu bisa menggunakan fog lamp untuk membantu penglihatan kamu ke depan, tetapi disarankan untuk tidak menggunakan lampu hazard. Menurut pakar keselamatan, lampu hazard hanya untuk bersifat darurat seperti mogok, bukan untuk jalan di tengah hujan lebat.
5. Hindari Melewati Genangan Air
Berkat intensitas hujan yang tinggi, nggak heran kalau ada genangan air di beberapa daerah. Apabila kamu melihat genangan dalam perjalananmu, disarankan buat mencari jalur alternatif, karena kamu nggak tau seberapa dalamnya dan kondisi jalannya saat tergenang.
Tetapi, kalau kamu tidak ada jalan alternatif lain dan jalan itu adalah satu-satunya, pastikan batas genangannya itu setengah roda dan disarankan untuk berkendara dengan kecepatan guna menjaga kendali mobilmu saat menerobos genangan.
6. Hati-hati Aquaplaning
Pastinya pengemudi udah cukup paham dengan aquaplaning atau hydroplaning yang terjadi ketika genangan air atau air di atas permukaan jalan membuat ban kehilangan cengkraman. Ini menyebabkan mobil menjadi kehilangan kendali dan tidak stabil.
Nah, untuk menghindari aquaplaning, disarankan untuk melakukan pengecekan ban kamu dan berkendara dengan kecepatan rendah.
7. Gunakan Sabuk Pengaman dan Alas Kaki Tidak Licin
Terakhir, jangan lupa untuk memastikan keselamatan kamu juga, selalu gunakan sabuk pengaman karena bisa dibilang sabuk pengaman menjadi fitur keselamatan yang efektif dalam melindungi pengemudi dan penumpang.
Selain itu, agar kamu berkendara dengan nyaman dan kaki kamu tidak tiba-tiba slip atau terpeleset saat menginjak pedal gas dan rem mobil, pastikan menggunakan alas kaki yang tidak licin, ya.
Meski Hujan, Tetap Bisa Jalan Dengan Sewa Mobil di TREVO!
Apa pun cuacanya, jalan-jalan dan eksplorasinya tetap nyaman dengan sewa mobil di TREVO~ Yap, kamu bisa pilih ratusan mobil yang sesuai dengan kebutuhan kamu dengan harga yang sangat terjangkau. Oh iya, buat kamu yang pertama kali sewa mobil lewat aplikasi, ada diskon hingga 25% yang sudah menunggu, lho! Tunggu apalagi? Yuk sewa mobil pilihan kamu buat nemenin jalan kemana aja apa pun cuacanya~