Bali memang menyimpan cita rasa tersendiri ketika dikunjungi dan tentunya jadi sebuah pengalaman yang nggak terlupakan buat banyak orang, apalagi yang baru pertama kali menginjakkan kaki di Pulau Dewata.
Pastinya, terkadang ada rasa kangen yang menggebu, pingin balik lagi ke Pulau Bali yang indah nan nyaman itu tetapi sayangnya budget sangat terbatas dan banyak kebutuhan yang harus dipenuhi.
Tenang, buat menghilangkan sedikit rasa kangennya, TREVO udah nyiapin beberapa kafe rasa Bali yang bisa kamu kunjungi di tengah ramainya Jakarta, apa aja? Yuk simak selengkapnya!
Ngilangin Kangen, Ini Kafe Rasa Bali di Jakarta yang Wajib!
Sama Dengan Coffee, Antasari
Mengawali daftar ada kafe Sama Dengan Coffee yang bisa kamu kunjungi di Antasari. Berkonsep coffee shop rumah ala di Ubud, indoor-nya terasa nyaman dengan rasa vintage dan outdoor-nya yang terletak di bagian halaman rumah yang mengelilingi kolam besar dan dikelilingi tanaman dan pepohonan yang hijau nan asri.
Berkat asri dan konsep desain keseluruhan, ngebuat kafe ini serasa kamu lagi ada di Bali dan lupa kalau lagi di Antasari, Jakarta. Oh iya, kafe ini juga sering dijadikan acara intimate wedding karena sebegitu nyamannya dan kayak Bali!
The Forest by Wyl’s
Selanjutnya ada kafe rasa Bali yang terletak di Lebak Bulus, Jakarta Selatan dijamin pas banget buat dijadikan pelarian dari penatnya Ibukota, The Forest by Wyl’s. Sesuai dengan namanya, kafe ini terkesan mewah dan berasa di Ubud, Bali yang dikelilingi oleh pepohonan hijau dan infinity pool yang menjorok keluar.
Bagian indoor juga nggak kalah nyamannya dengan penggunaan furnitur yang bisa membuat kamu terasa ‘hangat’ dan makanannya nggak perlu diragukan lagi, kelas internasional! Nggak heran kalau tempat ini sering dijadikan tempat untuk acara, termasuk foto pre-wedding dan wedding. Oh iya, kalau kamu mau ke The Forest, jangan lupa lakukan reservasi terlebih dahulu, ya!
Cork & Screw Country Club
Tepat di jantung Jakarta, lebih tepatnya di Senayan ada Cork & Screw Country Club buat kamu yang ingin bersantai dengan sophisticated ditemani dengan vibe Bali yang sangat kental. Mulai dari bar yang tersedia sampai makanan yang ditawarkan, dijamin berkelas.
Interior-nya dibuat hangat dan nyaman dengan penggunaan lampu dan pemilihan furnitur yang cendering lebih rileks. Outdoor-nya jadi favorit karena sangat hijau ditambah ada daybed di dekat infinity pool.
Giyanti Coffee Roastery
Salah satu kafe yang cukup legendaris di Menteng, Giyanti Coffee Roastery yang udah berdiri dengan gagah selama lebih dari 6 tahun. Bisa dibilang salah satu kafe yang pas banget buat santai karena rasanya kayak lagi di Bali bercampur dengan vintage Jakarta.
Interior yang penuh dengan warna sekaligus menonjolkan rasa nyamannya, ditambah dengan menu yang bervariasi, nggak heran banyak yang memilih Giyanti jadi tempat nongkrong santai sampai work from cafe.
Omah Ndelik
Lanjut ke Jagakarsa, ada tempat yang sangat hidden dengan vibe Bali di tengah keramaian Jakarta, Omah Ndelik. Berkonsep rumah, tempat makan ini sangat cocok buat yang ingin berkumpul dengan teman dan keluarga karena sangat tertutup dan nyaman.
Meski terletak di Ibukota, rumah makan ini dikelilingi dengan tanaman dan pepohonan hijau yang sangat asri. Sebelum kamu ke Omah Ndelik, pastikan kamu lakukan reservasi terlebih dahulu, ya!
Aloha PIK
Sedikit ke Utara, lebih tepatnya Pantai Indah Kapuk atau PIK kamu bisa mampir ke Aloha buat mencari kafe dengan nuansa pantai, berkat beberapa penempatan hiasan berhasil mendapatkan rasa tropikal, lebih tepatnya Bali.
Soal makanannya, nggak perlu diragukan lagi, udah pasti enak! Jadi, jangan lupa buat nyiapin kendaraan (bisa sewa di TREVO, lho) dan sunscreen buat kamu yang ingin ke Aloha dan menikmati angin pantai!
Lewi’s Organics
Kental dengan Bali dan serba organik, itu sudah cukup buat menjelaskan Lewi’s Organics yang terletak di Pondok Aren. Yap, walaupun agak jauh sedikit tapi kafe lowkey satu ini wajib dikunjungi buat kamu yang ingin mencari nuansa Bali.
Mulai dari makanan hingga produk-produk yang dijual sangat menarik, ditambah dengan interior yang sangat nyaman, bikin kamu terasa lagi di Bali dan lupa kalau lagi di Tangerang! Bisa dibilang tempat ini sangat worth it buat dikunjungi.
BONUS: Makan Enak di Warung Bali Pak Gede
Meski tempatnya tidak terasa seperti di Bali, tapi makanannya yang bisa membuat lidah kamu berasa lagi di Pulau Dewata! Yap, Warung Bali Pak Gede ini cukup ramai karena terletak di dekat Stasiun MRT Haji Nawi. Makanan yang dihidangkan semua juga halal dan aman buat dikonsumsi buat kamu yang mencari makanan khas Bali buat mengingatkan lidahmu akan nyamannya Pulau Dewata.
Keliling Jakarta Jadi Santai Bareng TREVO
Keliling Jakarta buat nyari kafe atau tempat makan rasa Bali udah nggak perlu pusing mikirin soal transportasi lagi, karena kamu bisa sewa mobil lewat TREVO! Ada ratusan mobil dengan harga terjangkau yang bisa kamu sewa cukup lewat aplikasi. Lumayan banget bukan? Nggak perlu mikir lama-lama langsung sewa mobil pilihan lewat aplikasi sekarang!