Orang Tua Bekerja, Ini Cara Habiskan Waktu sama Anak

Menjadi orang tua bekerja pastinya bukan hal yang mudah, karena harus membagi waktu antara pekerjaan dan meluangkan waktu bersama keluarga yang mana bukanlah hal yang mudah.

Orang tua punya peran yang sangat penting buat mendidik dan merawat anaknya, sayangnya terkadang harus waktu tersebut tersita karena pekerjaan yang padat. Tetapi bagaimana caranya orang tua bekerja bisa menghabiskan waktu berkualitas sama anak?

Cara Menghabiskan Waktu yang Berkualitas Bersama Anak

Mengajak Makan Malam Bersama

Ilustrasi keluarga makan malam (Shutterstock)

Kembali ke rumah dan bertemu anak tersayang bisa dibilang jadi salah satu cara untuk melepas stress dari pekerjaan yang padat bagi beberapa orang tua. Ditambah, menghabiskan waktu beristirahat dengan makan malam bersama anak jadi cara yang cukup ampuh untuk menghabiskan waktu yang berkualitas dengan anak.

Menurut penelitian di Journal of Development & Behavioral Pediatrics, makan bersama keluarga juga bisa mengembangkan kesehatan mental anak dan melatih kemampuan berinteraksi anak.

Bercerita Soal Hari yang Dilewati

Ilustrasi anak bercerita dengan ibu (Shutterstock)

Setelah makan malam bersama atau mungkin kalau tidak sempat buat makan malam, orang tua masih bisa mengajak sang anak buat bercerita soal bagaimana hari yang dilewati. Pertanyaan sederhana seperti aktivitas di sekolah, apa hal yang seru atau yang membuat sedih anak.

Dengan mengajak anak bercerita soal harinya bisa membantu mengurangi stress dan beban yang dilewati oleh si kecil. Ditambah, ini juga bisa membantu anak jadi lebih terbuka dengan orang tuanya. Perlu diingat buat memberi ruang dan jarak agar anak juga lebih nyaman bercerita.

Buat Jadwal untuk Quality Time

Ilustrasi nonton bersama keluarga (Shutterstock)

Supaya aktivitas sepulang kerja bersama keluarga nggak repetitif, orang tua dan anak bisa membuat jadwal dengan aktivitas yang berbeda-beda. Selain makan malam, orang tua bisa mengajak nonton film bersama atau aktivitas menarik lainnya.

Yap, membuat jadwal buat menghabiskan waktu kualitas bersama anak itu penting banget karena bisa jadi salah satu aktivitas yang ditunggu-tunggu setelah pulang kerja.

Membantu Pekerjaan Rumah Anak

Ilustrasi ibu membantu anak mengerjakan pekerjaan rumah (Shutterstock)

Ngomong-ngomong soal aktivitas sepulang kerja, orang tua juga bisa menemani dan membantu anak belajar atau mengerjakan pekerjaan rumah (PR) dari sekolahnya. Bersama orang tua, bisa bermanfaat untuk perkembangan mental anak.

Menghabiskan Akhir Pekan Bersama

Ilustrasi orang tua mengajak anak ke kebun binatang (Shutterstock)

Terakhir dan tentunya salah satu yang paling penting, selalu menyisihkan waktu yang berkualitas di akhir pekan bersama keluarga. Seperti mengajak anak jalan-jalan atau ke tempat ramah anak yang menarik. Apalagi, sekarang di Jakarta banyak rekomendasi tempat bermain yang ramah anak.

Nggak harus aktivitas outdoor atau di luar, orang tua dan anak juga bisa menghabiskan waktu di dalam rumah karena ada beragam kegiatan seru yang bisa dilakukan. Seperti nonton bersama, memasak bersama hingga membersihkan rumah bersama.

Habiskan Waktu yang Berkualitas Kapan pun dengan Anak bersama TREVO

Berangkat kemana aja untuk menghabiskan waktu yang berkualitas dengan anak ditemani dengan mobil impian dari TREVO! SPESIAL buat Ayah dan Bunda yang pertama kali book dapatkan diskon hingga 50% yang sudah menunggu. Yuk, buat setiap langkah bersama anak berarti dengan sewa mobil impian sekarang!

Langkah Awal Menuju Impian Bersama Keluarga karena #TREVOSelaluAda

Recommended Articles