Tontonan Puasa TREVO

Tentu, kami akan sangat bahagia melihat kamu bepergian memakai TREVO selalu. Tapi, tidak dapat dipungkiri kalau ada kalanya kita harus berada di rumah saja, dan.. Menunggu bedug. Untuk mengisi kekosongan dan distraksi dari perut yang keroncongan, sebagian besar dari kita pasti akan melakukan yang namanya NGABUBURIT. Salah satu kegiatan ngabuburit favorit sepanjang masa dan terbukti handal memotong jam adalah dengan menonton! Bingung dengan banyaknya pilihan yang tersaji dari layanan streaming favoritmu? Tenang saja! Dalam semangat #TREVObersama, kita akan kasih kamu rekomendasi tontonan selama bulan puasa sembari menunggu libur lebaran!

Mencari Hilal

‘Mencari Hilal’ menceritakan dinamika Ayah dan anak lelaki yang berbeda dunia: Pak Mahmud(Deddy Sutomo) yang konservatif dan menerapkan syariat pada setiap aspek kehidupannya dengan Heli(Oka Antara) yang merupakan aktivis lingkungan liberal – 180 derajat berbeda dari ayahnya. Terpukul mendengar isu korupsi 9 Milyar Kementerian Agama dalam menentukan Hilal, Pak Mahmud bertekad untuk kembali melakukan tradisi semasa kanak-kanaknya dan mencari Hilal sendiri. Karena kesehatan Pak Mahmud yang tidak memungkinkan ia pergi seorang diri, Heli akhirnya mau tak mau menemani ayahnya untuk mencari Hilal(tentu, dengan agenda tersendiri). Perjalanan drama dan perdebatan antara ayah-anak di film ‘Mencari Hilal’ akan membuatmu mengenang masa-masa perdebatan dengan orang tua sendiri.. Apalagi saat ayahmu menjadi korban pesan berantai grup WhatsApp.

Mudik

Jika bukan karena pandemi global yang melanda, percayalah: ‘Mudik’ seharusnya menjadi film pilihan Hari Raya 2020. Itu, ATAU, memang LIFELIKE Pictures telah meneken kontrak dengan Mola TV sampai 2022. Apapun situasinya, jika kamu belum sempat menontonnya dan mencari waktu yang tepat untuk menonton ‘Mudik’ – Bulan ini adalah saat yang tepat. Aida(Putri Ayudya) yang lagi mengalami turbulensi dalam kehidupan rumah tangganya, memutuskan untuk mudik bersama suami, Firman(Ibnu Jamil). Perjalanan pulang kampung diharap Aida dan Firman bisa memperbaiki hubungan mereka yang tidak baik. Naas, petaka tak lama menyelimuti perjalanan saat mereka terlibat dalam kecelakaan yang menyebabkan korban jiwa. Peristiwa ini tak saja membuat Aida napak tilas mengenai kehidupan pernikahannya – namun juga Aida harus menjawab pertanyaan-pertanyaan mengenai kehidupannya secara menyeluruh.

Sang Pencerah

Jikalau kamu ingin sekedar menyegarkan ingatan kembali pelajaran dari buku IPS SMP kamu(atau mencari referensi seru untuk membantu tugasmu), ‘Sang Pencerah’ bisa menjadi alternatif selain buku-buku dan arsip-arsip yang terbuka untuk umum mengenai pembentukan organisasi Muhammadiyah. Sang Pencerah menceritakan biografi hidup Muhammad Darwis(Ahmad Dahlan, diperankan oleh Lukman Sardi) dari masa kanak-kanaknya hingga perjalanan dan perjuangannya mendirikan salah satu organisasi agama terbesar di Asia Tenggara.

Saladin(1963)

Saladin merupakan salah satu orang berpengaruh dalam sejarah dunia. Pendiri dinasti Ayyubid, penentang Richard si Hati Singa, dan salah satu penyokong pemersatu bangsa Arab saat perang salib, banyak interpretasi fiksi yang mencoba menangkap sosok yang juga dikenal sikap keadilannya. Namun, film besutan sutradara akbar Youssef Chahine dari 1963 ini adalah salah satu terawal dan terpenting.

Children of Heaven

Mungkin ini bisa menjadi tontonan yang paling besar kemungkinannya untuk kamu menyuguhkan air mata. Film asal Iran dari 1997 ini sering diputar oleh stasiun-stasiun TV lokal di awal 2000an. Premisnya? Seorang Kakak yang menghilangkan sepatu adik perempuannya, bergabung dalam lomba lari dan HARUS juara tiga agar mendapatkan hadiah sepatu. Children of Heaven mengingatkan kita, sekali lagi, betapa pentingnya berbagi antar sesama. 

Itu dia rekomendasi-rekomendasi film dari TREVO! Mau ganti moda ngabuburit? Kamu juga bisa jalan-jalan dengan sewa mobil pribadi, loh! Selain relatif lebih aman, kamu bisa menikmati Takjil TREVO, voucher makan 25 ribu di Bakmi GM hingga diskon menarik dengan merchant-merchant di Puncak – ayo, sewa mobil sekarang!

Recommended Articles