Baru dan Futuristik, Kupas SUV Mitsubishi XForce

Mitsubishi XForce akhirnya debut global di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023. Setelah sebelumnya SUV kompak ini diperkenalkan versi konsepnya terlebih dulu dan diperkenalkan tampilannya lebih awal.

Menyasar di segmen SUV kompak, Mitsubishi XForce bakal berhadapan langsung sama Honda HR-V, Toyota Yaris, dan Hyundai Creta yang bisa dibilang rivalnya cukup kuat!

Sebelumnya, kita udah sempet ngebahas versi konsepnya, tapi gimana dengan versi produksinya? Yuk simak selengkapnya di TREVOMOTIF minggu ini!

Kupas Tuntas SUV Baru, Mitsubishi XForce

Tampilan Tajam, Futuristik, dan Baru

Secara penampilan, nggak beda jauh dengan versi konsepnya, Mitsubishi XFC. Yap, Mitsubishi hobi banget menghadirkan versi produksi yang nggak jauh dari konsepnya, bahkan Mitsubishi mengklaim 80 persen nggak berubah dari konsepnya. Ini sama kayak XM Concept yang sekarang dikenal Xpander.

Balik lagi, penampilan SUV satu ini bisa dibilang segar, tajam, gagah dan futuristik di kelasnya dengan menggunakan bahasa desain Dynamic Shield, Mitsubishi menyebutnya Silky and Solid Design. Menggunakan lampu berbentuk T-Shape di bagian depan dan belakangnya, yang depannya terpadu dari lampu utama, DRL, dan lampu sein.

Nggak cuma itu aja, lampu kabut dibuat lowkey di bagian bawah mobil, velg berukuran 225/50-R18 berhasil bikin mobil ini makin enak dilihat. Ditambah dengan ground clearance yang cukup tinggi, 222 mm. Secara keseluruhan, sih mobil ini agresif banget dari Mitsubishi.

Interior Mewah dan Nyaman

Interior dari Mitsubishi XForce (MMKSI)

Masuk ke bagian dalamnya yang dibalut dengan warna hitam dan dipadukan dengan kain pada dashboard untuk memberikan kesan futuristik nan nyaman ala Mitsubishi. Secara keseluruhan mobil ini bisa dibilang penuh dengan digital.

Kayak head unit yang berukuran 12,3 inci lengkap dengan informasi kendaraan dan konektivitas, panel meter digital berukuran 8 inci, dan penggunaan AC digital juga.

Interior Mitsubishi XForce (MMKSI)

Fitur-fitur pemanja seperti electronic parking brake dengan auto hold, bagasi elektrik dengan sensor kaki, wireless charging, ambient light, speaker Dynamic Sound by Yamaha untuk memanjakan kuping, dan pilihan mode berkendara dari Normal, Wet, Gravel, dan Mud. Keren ya?!

Bergeser ke baris kedua bisa dibilang cukup lega dan nyaman dengan ventilasi AC di bagian tengah, kemudian arm rest di tengah lengkap dengan cup holder, dan kantung di belakang jok depan untuk menaruh handphone.

Fitur Keselamatan yang Nggak Sembarangan

Fitur Hill Start Assist di XForce (MMKSI)

Selanjutnya ke fitur keselamatan yang nggak kalah lengkapnya alias udah ada Advanced Driving Assistance System (ADAS) seperti Active Stability Control, Blind Spot Warning, Hill Start Assist, Rear Cross Traffic Alert, Cruise Control dan Tire Pressure Monitoring System.

Selain itu, fitur keselamatan standar seperti Airbags, ABS, Brake Assist, Immobilizer ditambah dengan kamera parkir belakang dan Active Yaw Control untuk menjaga kestabilan mobil ketika belok.

Mesin Belum Ada Hybrid

Mitsubishi XForce (MMKSI)

Sementara untuk sektor mesin bisa dibilang cukup standar, Untuk mesinnya menggunakan 4A91 1.5-liter MIVEC, mesin ini menjanjikan tenaga 105 PS pada 6.000 rpm dan torsi maksimum 141 Nm pada 4.000 rpm.

Mesin yang digunakan pada Mitsubishi XForce ini sama dengan mesin yang digendong oleh Mitsubishi Xpander. Sangat disayangkan belum mengusung mesin hybrid kayak beberapa kompetitornya.

Mitsubishi XForce Belum Ada di TREVO…

Tapi kamu bisa nyobain mobil Mitsubishi lainnya kayak Xpander dan Pajero Sport yang siap buat kamu MERDEKA BERKENDARA kemana aja dan kapan aja tanpa harus khawatir. Yang penting nyaman~

SPESIAL buat kamu yang baru pertama kali sewa mobil di aplikasi TREVO, ada DISKON hingga 50% lagi menunggu! Tunggu apalagi? Yuk pilih mobil Mitsubishi favoritmu buat BEBAS BERKENDARA kemana aja!

Apa pun Kebutuhannya, Kemana pun Tujuannya Jadi Bebas Berkendara karena #TREVOSelaluAda

Recommended Articles