Tips Tetap Hemat Saat Libur Idul Adha Bersama Keluarga

Libur Idul Adha menjadi salah satu hari yang ditunggu-tunggu oleh umat muslim baik di Indonesia maupun seluruh dunia. Ada beragam kegiatan yang dapat dilakukan, termasuk berkurban dan menghabiskan waktu bersama keluarga besar.

Tidak sedikit juga yang memanfaatkan libur Idul Adha sebagai momen yang tepat untuk beristirahat sejenak dari kesibukan yang tiada habisnya. Nah, buat kamu yang memiliki rencana untuk berlibur, ada beberapa tips yang dapat kamu terapkan supaya tetap hemat. Apa saja? Yuk simak selengkapnya!

Bisa Tetap Hemat, Ini Tips yang Bisa Dilakukan Saat Libur Idul Adha

Atur Anggaran Liburanmu

Pertama dan paling utama adalah mengatur anggaran kamu saat liburan nanti. Mulai dari ongkos perjalanan hingga untuk makan perlu diperhatikan secara baik-baik, agar kamu tidak kaget ketika melihat sisa uang di rekening.

Dengan begini, kamu nggak bisa kalap atau overspending pada suatu hal dan masih bisa menahan diri. Ditambah, liburnya di tanggal tua jadi perlu mengatur anggaran secara baik-baik agar kamu tidak stress ketika mendekati gajian.

Cari Diskonan atau Alternatif Murah

Tidak sedikit brand-brand yang menawarkan diskon besar-besaran saat Idul Adha, mulai dari restoran, destinasi hingga penginapan yang menawarkan potongan harga menarik. Jadi, jangan lupa untuk mencari diskon yang tersedia, ya!

Tak lupa juga, kalau kamu ingin yang lebih sederhana, kamu bisa mencari alternatif murah yang bisa kamu lakukan sendiri, seperti memasak sendiri dan merencanakan liburan yang lebih budget supaya kamu tetap hemat hingga gajian nanti.

Jalan Lebih Murah, Sewa Mobil aja!

Kendaraan tentu punya peranan penting untuk membuat liburan kamu jadi lebih hemat, apalagi kalau kamu punya mobilitas yang sangat tinggi pas libur nanti. Nah, salah satu opsi yang bisa kamu pertimbangkan adalah dengan sewa mobil!

Yap, dengan sewa mobil selama liburan, kamu bisa mengurangi ongkos dan kerepotan saat jalan-jalan bersama keluarga. Selain mobilitas jadi lebih mudah, kamu juga lebih leluasa ketika bepergian. Sewa mobil sekarang juga lebih mudah karena ada aplikasi TREVO, kamu tinggal pilih mobil yang kamu inginkan, pesan, dan berangkat deh!

Nggak cuma itu aja, ada opsi dengan sopir atau lepas kunci, tinggal menyesuaikan dengan kebutuhan libur kamu aja, kok! Untuk cara sewa mobil lewat aplikasi selengkapnya, kamu bisa kunjungi artikel ini, ya.

Eits, belum selesai. Spesial banget buat kamu yang ada rencana libur, ada diskon hingga 45% spesial Idul Adha 2024 yang sudah menanti.

Gunakan kode IEDADHA2 untuk diskon 35%

IEDADHA3 untuk diskon 40%

IEDADHA4 untuk diskon 45%

Tunggu apalagi? Buat perjalanan libur Idul Adha lebih mudah dengan sewa mobil lewat TREVO sekarang!

Recommended Articles