7 Tips Persiapan Masuk Sekolah Tahun Ajaran Baru

Masuk sekolah jadi salah satu momen yang ditunggu-tunggu buat anak dan orang tua. Apalagi untuk anak yang baru masuk ke sekolah baru atau naik ke jenjang yang lebih tinggi, pastinya hari Senin jadi yang dinanti-nanti.

Lingkungan baru, pelajaran baru, seragam baru dan pastinya buku baru buat memulai perjalanan yang seru di tahun ajaran baru.

Biar orang tua dan anak nggak gugup memulai tahun ajaran baru, yuk simak apa aja yang harus dipersiapkan supaya hari pertama sang anak lancar dan berkesan bareng TREVO, Moms!

Persiapan Masuk Sekolah Menyambut Tahun Ajaran Baru

1. Perhatian Kesehatan Fisik dan Mental

Ilustrasi Ibu memperhatikan anak (Shutterstock)

Yang pertama dan utama harus disiapkan oleh sang anak adalah kesehatan fisik dan mental, Moms. Iya, karena keduanya akan mempengaruhi proses belajar anak. Dengan kondisi badan yang fit pastinya anak akan lebih semangat dan bisa fokus belajar.

Sama halnya dengan mental anak yang juga nggak kalah penting. Pastikan kesehatan mental anak yang sehat supaya anak jadi lebih nyaman dan percaya diri menyambut tahun ajaran baru. Jadi, Moms jangan lupa pastikan pola makan dan pola hidup sehat sang anak, ya!

2. Istirahat yang Cukup

Ilustrasi anak sedang beristirahat (Freepik)

Saat liburan sekolah, pastinya orang tua memberikan kelonggaran buat sang anak karena memang waktunya buat beristirahat. Pastinya, pola tidur jadi nggak teratur alias sampai berlarut-larut malam tidurnya. Nah, mengatur kembali pola tidur sebelum masuk sekolah itu sangat penting, Moms.

Sebaiknya, mendekati hari pertama masuk sekolah, ajak anak buat memperbaiki pola tidurnya, Moms. Seperti tidur lebih awal dan bangun lebih pagi, supaya di hari pertama jadi semangat dan tidurnya cukup.

3. Membuat Jadwal dan Tentukan Prioritas

Ilustrasi anak sedang berfikir (Shutterstock)

Memasuki hari pertama sekolah pastinya harus lebih rajin dan rapi, orang tua bisa mengajak anak membuat jadwal saat sekolah dan aktivitas setelah sepulang sekolah yang bisa dilakukan dan mungkin orang tua juga bisa mengantar.

Nah, sekalian orang tua juga bisa membantu anak buat menentukan prioritas mana yang harus lebih dulu dikerjakan seperti pekerjaan rumah, aktivitas sekolah sampai menjalani hobinya supaya anak jadi mengenal soal prioritas.

4. Siapkan Buku Pelajaran dan Seragam

Ilustrasi anak memakai seragam (Shutterstock)

Barang-barang yang juga nggak kalah penting yang harus disiapkan oleh orang tua, buku pelajaran dan seragam. Apalagi kalau anak Moms naik ke jenjang pendidikan yang tinggi, pastinya persiapan seragam penting.

Mulai dari tas, buku tulis yang harus disampul, buku mata pelajaran, dan seragam harus disiapkan jauh-jauh hari sebelum hari pertama masuk sekolah. Tujuannya biar orang tua nggak stress dan panik saat hari pertama masuk sekolah.

5. Pahami Kembali Gaya Belajar

Ilustrasi mengajak anak membaca (Shutterstock)

Saat libur sekolah pastinya fokus liburan dan jalan-jalan, pastinya gaya belajar semakin lama akan perlahan-lahan terlupakan begitu saja. Mendekati hari pertama sekolah di tahun ajaran baru, nggak ada salahnya buat kembali menerapkan gaya belajar, Moms!

Dengan mulai menerapkan kembali gaya belajar sang anak, saat hari pertama masuk sekolah pastinya nggak kaget lagi dan sudah siap buat menyambut dengan semangat.

6. Jalani Hobi Sebelum Masuk Sekolah

Orang tua mengajak anak melakukan hobinya (Shutterstock)

Menjelang hari pertama masuk sekolah, nggak ada salahnya mengajak anak buat terus menjalani hobinya. Iyap, hobi bisa dibilang jadi salah satu cara buat bikin anak tetap produktif dan aktif selama libur sekolah.

Dengan mengajak anak tetap menjalani hobinya bisa membuat pikiran jadi lebih tenang dan segar supaya jauh dari stress sebelum kembali masuk sekolah.

7. Buat Tujuan

Ilustrasi anak sedang berfikir (Freepik)

Terakhir, buat anak yang baru masuk tahun ajaran baru pastinya harus ada tujuan dan cita-cita yang harus dikejar. Apalagi buat anak yang naik kelas ke tingkat paling atas, artinya ada banyak yang dipersiapkan dan target baru.

Supaya sang anak bisa fokus di sekolah, jangan lupa untuk membantu buat tujuan yang jelas ya, Moms! Dengan seperti ini, anak pastinya jadi lebih fokus dan semangat di sekolah.

Wujudkan Masuk Sekolah Perdana Anak yang Berkesan Bareng TREVO

Menjelang hari pertama masuk sekolah di tahun ajaran baru, pastinya para orang tua mau lebih berkesan bukan? Tenang! Orang tua bisa sewa mobil impian yang siap menemani kemana aja, terutama mengantar anak masuk sekolah.

SPESIAL yang baru pertama kali sewa mobil di aplikasi TREVO ada diskon hingga 50% sudah menunggu. Nggak usah pikir panjang, langsung sewa mobil favorit buat nemenin anak masuk sekolah di hari pertama!

Bikin Waktu Berkualitas Bersama Keluarga Lebih Bermakna karena #TREVOSelaluAda

Recommended Articles