Weekend Bareng TREVO! 29 Juli – 1 Agustus 2021

PPKM masih berlanjut tak membendung semangat kita untuk mencari acara-acara dan tontonan seru yang bisa kamu nikmati di akhir pekan! Bersama Weekend Bareng TREVO edisi akhir minggu ini, pastikan dirimu menyiapkan diri untuk mengakhiri bulan Juli dengan bombastis dan produktif!

Pameran Seni Rupa Goenawan Mohamad 𝘋𝘪 𝘔𝘶𝘬𝘢 𝘑𝘦𝘯𝘥𝘦𝘭𝘢: 𝘌𝘯𝘪𝘨𝘮𝘢 

Merayakan ulang tahun dan kehidupan legenda hidup dunia seni dan jurnalistik Indonesia, gabung dalam pameran oleh Goenawan Mohamad ini secara gratis di kanal YouTube TV Tempo. Satu hal dari sekian banyak hal bagus dari teman-teman kita di Salihara tahun ini 😉

Click and Stay Live Talk Show : Survival Kit for Covid-19 with Dr. Tompi

Cari tahu segala hal tentang bertahan hidup di zaman Covid-10 dari dr. Tompi! Walau tidak diiringi dengan nyanyian, kamu akan tetap terhibur dan berkesempatan bawa pulang 2 juta rupiah dengan doorprize yang diadakan oleh pembuat acara. Daftar di bit.ly/clickandstayintiland

Safe Room Concert

Tonton 40 musisi terbaik Indonesia secara daring melalui kanal YouTube Kita Bisa Indonesia secara gratis dan berpahala – kamu bisa berdonasi secara LIVE selama berlangsungnya acara. SAFEROOM berarti ruang aman untuk kamu tetap bersenang-senang dan tetap bantu sesama dalam masa-masa sulit seperti sekarang. Catat tanggalnya, Sabtu 31 Juli 2021 jam 19:00 WIB!

How to Make a Cooking Video with Chef Tiarbah

Hanya dengan 15 ribu rupiah, kamu sudah bisa memulai langkah awal untuk mewujudkan impianmu menjadi influencer kuliner! Membuat masakan enak memang adalah skill set yang kamu butuhkan kalau ingin mempengaruhi followers dengan makanan. Tapi, kalau tak bisa dokumentasi – buat apa? Ubah mindset itu dengan chef Tiarbah! Registrasi sekarang di https://karyakarsa.com/masakinstitute/making-cooking-video-for

Minggu Nonton di Rumah

Soekarno

Dengan kedatangan bulan kemerdekaan, Netflix Indonesia menyajikan berbagai tontonan yang bertema perjuangan dan nasionalisme – salah satu yang harus kamu tonton adalah Soekarno (2008). Ario Bayu muda menampilkan gaya bermain Soekarno yang ambisius menjelang hari-hari mendekatnya proklamasi kemerdekaan RI. Bukan hanya Soekarno saja, kamu bisa mulai tambahkan pada list tontonan dengan menambahkan Sang Kiai, Sang Pencerah, Guru Bangsa Tjokroaminoto, dan berbagai film nasional lainnya! 

Dalam masa-masa sulit ini, TREVO ingin kamu untuk tetap tinggal di dalam rumah. Jikalau harus bepergian keluar untuk kebutuhan berobat atau vaksin, beritahu kami agar perjalananmu bisa hanya 49 ribu bersama kami! Isi formulir disini: https://ayo.trevo.id/aman49

Recommended Articles